hits
Langganan

Sinopsis Film Sumala, Urban Legend dari Semarang

by Nugroho Meidinata  - Espos.id Entertainment  -  Sabtu, 28 September 2024 - 12:29 WIB

ESPOS.ID - Film Sumala. (Instagram/rizalmantovani)

Esposin, SOLO – Banyak yang penasaran dengan sinopsis Sumala, film horor yang baru saja tayang di bioskop pada Kamis (26/9/2024). 

Film garapan Rizal Mantovani ini diangkat dari kisah nyata di Kabupaten Semarang, Jawa Tengah yang terjadi pada 1948. Kisah tersebut bahkan menjadi legenda urban yang telah lama menjadi percakapan masyarakat setempat. 

Advertisement

Beberapa aktris dan aktor berbakat ikut bermain di film ini, seperti Luna Maya, Darius Sinathrya, Makayla Rose, Ivonne Dahler, hingga Denino Basrial. Luna Maya dan Darius Sinathrya bakal beradu akting yang menjadi daya tarik tersendiri dari film ini. 

Mengutip sinopsis Sumala dari laman Tix.id, film ini mengisahkan tentang seorang gadis kecil dengan kelainan fisik yang memiliki kepribadian sangat berbeda pada malam hari. Saat ia dewasa, desa tempat ia tinggal mulai mengalami serangkaian kejadian mengerikan, termasuk kasus anak hilang yang semakin sering terjadi. Penduduk desa yakin bahwa Sumala adalah pelakunya.

Advertisement

Cerita ini berlatar di sebuah desa terpencil di Kabupaten Semarang, di mana nama Sumala sangat ditakuti oleh penduduk. Sumala dipercaya sebagai sosok yang sudah ada sejak zaman dahulu, jauh sebelum para penduduk desa lahir. Nama Sumala menjadi momok yang mengubah kedamaian desa menjadi ketakutan yang mendalam. 

Penduduk desa bahkan enggan menyebut nama Sumala, karena mereka percaya bahwa hanya dengan memikirkannya saja bisa memanggilnya. Para tetua desa mencoba berbagai ritual untuk menenangkan Sumala, tetapi usaha mereka sia-sia.

Advertisement

Sumala bukanlah sosok yang dapat diredam dengan persembahan bunga atau darah, melainkan menginginkan sesuatu yang jauh lebih berharga, yakni anak-anak mereka. Hal ini semakin memperparah ketakutan di desa tersebut, terutama setelah banyak anak-anak yang hilang secara misterius pada tahun 1970-an, kejadian yang semakin memperkuat legenda Sumala.

Dengan sinopsis yang menarik itu, film Sumala sendiri diadaptasi dari thread viral di media sosial X yang dibagikan oleh akun Betz Illustration. 

Advertisement
Nugroho Meidinata - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif