hits
Langganan

X-FACTOR INDONESIA: Salah Lirik Bawakan Lagu Agnes, Fatin Nangis - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Redaksi  - Espos.id Entertainment  -  Jumat, 25 Januari 2013 - 22:01 WIB

ESPOS.ID - More than just publish.

Fatin Shidqia Lubis. JIBI/SOLOPOS/x-factorindonesia.com

JAKARTA – Tampil dalam grup membawakan lagu Agnes Monica berjudul Rindu, Fatin Shidqia Lubis sempat salah lirik. Gadis 16 tahun itu pun tak mampu menyembunyikan ekspresi wajahnya dan meneteskan air mata usai tampil di panggung.

Advertisement

Setelah melewati babak audiensi, para peserta X Factor Indonesia kini memasuki fase Boot Camp.

Pada fase ini masing-masing dibagi ke dalam kelompok yang terbagi dalam kelompok Boys, Girls yang dibagi lagi dalam kategori 24 tahun ke bawah dan 24 tahun ke atas.

Pada tahap ini kemampuan masing-masing peserta melakukan harmonisasi dengan sesama anggota grup menjadi tantangan.

Advertisement

Mereka ditantang menyanyikan lagu yang sudah ditentukan.

Iin, Anisa, Narulisa, Lusi dan Nurul tampil pertama dengan membawakan lagu Butiran Debu.

Sebelumnya pada fase sebelumnya, sejumlah kontestan tampil menonjol.

Advertisement

Penampilan Fatin Shidqia Lubis pada The X Factor episode keempat pekan lalu mendapat pujian.

Ramainya pujian membikin siswa SMA ini ‘go international’. Pasalnya, penyanyi Amerika Serikat Bruno Mars pun tertarik dengan penampilan remaja berjilbab ini.

Betapa tidak, suaranya yang mirip Cindy Lauper saat membawakan lagu Grenade milik Bruno Mars mendapat aplaus dari penonton. Sejumlah orang penasaran dengan penampilan Fatin, dan akhirnya mencari video saat Fatin tampil pada episode keempat seperti yang dilansir laman xfactorindonesia, Jumat (25/1).

Video Fatin dilihat di seluruh penjuru dunia. Bruno Mars tampaknya tertarik , dan manajemen Bruno Mars mengunggah video Fatin di situs  resmi Bruno Mars.

“I’m starting like this girl, Fatin makes me wanna know all about Bruno Mars. Thanks Fatin, you have a great voice, i love you,” komentar dari Jotz pengujung situs Bruno Mars.

Advertisement
Imam Yuda Saputra - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif