hits
Langganan

Tampil di DWP, DJ Marshmello Bawakan “Eta Terangkanlah” - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Jibi Solopos.com Okezone  - Espos.id Entertainment  -  Sabtu, 16 Desember 2017 - 14:30 WIB

ESPOS.ID - DJ Marshmello memasak nasi goreng (Youtube)

Disjoki asal Amerika tersebut membawakan sejumlah lagu duetnya seperti Silence hingga Silence,  You and Me, Alone, Wolves.

Esposin, JAKARTA – DJ Marshmello masuk dalam daftar penampil yang paling dinanti dalam gelaran Djakarta Warehouse Project (DWP) 2017 hari pertama yang digelar pada Jumat 16 Desember 2017 di JIEXPO Kemayoran, Jakarta Pusat.

Advertisement

Disjoki yang memiliki ciri khas penutup kepala ember putih tersebut membuka panggung sekira pukul 01.15 WIB pada Sabtu (16/12/2017). Ia menjadi penampil setelah Flaume yang sebelumnya memanaskan penonton.

Kehadirannya di panggung membuat area Garuda Land sesak dengan ramainya para partygoers. Mulai dari yang sendiri, berpasangan hingga berkelompok langsung berteriak ketika potongan lagu Alone diputar.

Mendapat sapaan seruan penonton, Marshmello langsung berdiri di hadapan turntable. Hal itu membuat penonton menggila dan tak lupa mengabadikan momen dengan ponsel mereka.

Advertisement

"What'a up Jakarta! Hey guys! Can you make some noise right now!!" teriaknya dari atas panggung. "Hey guys!  If you know this song, singing as you loud as you can," pintanya.

Ia yang lansung dilanjutkan dengan pemutaran singkat cuplikan lagu Eta Terangkanlah, yang sempat menjadi viral di media sosial dan kemudian dibuatkan remix oleh Marshmello. Latar bendera Indonesia pin menjadi latar panggungnya.

Disjoki asal Amerika tersebut membawakan sejumlah lagu duetnya seperti Silence (feat. Khalid), You and Me, Alone, Wolves (feat. Selena Gomez) dan lainnya. Ada pula lagu hasil remix-nya seperti This Is What You Came For (Rihanna feat. Calvin Harris), Humble (Kendrick Lammar), Don't Let Me Down (The Chainsmoker) dan lainnya.

Advertisement

"How'd you feel Jakarta ? Make some noise! I love you guys! Thank You Jakarta," tutupnya.

Advertisement
Jafar Sodiq Assegaf - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif