hits
Langganan

Sabtu Sore Mahabharata Show Sesi 2, ANTV Janjikan Bakal Lebih Seru - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Septina Arifiani Jibi Solopos  - Espos.id Entertainment  -  Jumat, 10 Oktober 2014 - 18:00 WIB

ESPOS.ID - Para pemain Mahabharata goyang itik (Twitter)

Esposin, JAKARTA—Penggemar serial Mahabharata yang tayang di Antv, Sabtu (11/10/2014) sore bakal kembali menikmati penampilan tujuh poemain Mahbharata yang beberapa waktu lalu ke Indonesia.

Bagi penggemar yang kecewa dengan konsep Mahabharata Show sesi pertama mungkin segera terobati dengan hadirnya Mahabharata Show sesi kedua.

Advertisement

Acara yang akan ditayangkan stasiun televisi ANTV, Sabtu (11/10/2014), pukul 17.45 WIB dijanjikan lebih seru dengan penampilan para pemain Pandawa dan Kurawa dengan aksi mereka yang kocak dan mengocok perut.

Melalui akun Panah Asmara Arjuna, beberapa foto kekocakkan mereka sengaja dihadirkan untuk menambah rasa penasaran penggemar.

Di antara salah satu foto tersebut terlihat para pemain Mahabharata itu ditantang bergoyang itik, goyangan unik yang selama ini dipopulerkan oleh penyanyi dangdut, Zaskia Gotik.

Advertisement

Ada juga aksi si pemeran Arjuna, Shaheer Sheikh yang menunjukkan bakatnya di bidang tarik suara. Ia bakal menyanyikan lagu Bollywood populer berjudul Koi Mil Gaya.

Si kekar Arpit Rangka pemeran Duryudana bakal bertingkah lucu layaknya seorang gadis sedangkan Vin Rana pemeran Nakula bakal menunjukkan kebolehannya saat menari.

Keseruan aksi mereka bakal terungkap dalam Mahabharata Show yang tayang Sabtu (11/10/2014) pukul 17.45 WIB. Mahabharata Show 2 tidak ditayangkan secara live Setelah acara tersebut, ANTV akan menghadirkan reality show terbaru mereka, Panah Asmara Arjuna yang tayang secara langsung dari Gedung Archpel Taman Mini Indonesia Indah, pukul 21.00 WIB.

Advertisement
Advertisement
Rini Yustiningsih - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif