hits
Langganan

LEBARAN 2013 : Inul Belanjakan Rp5 Miliar untuk THR Karyawan - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia

by Wahyu Kurniawan Jibi Harian Jogja  - Espos.id Entertainment  -  Minggu, 11 Agustus 2013 - 19:34 WIB

ESPOS.ID - Inul Daratista (Youtube.com)

Inul Daratista (Youtube.com)

Esposin, JAKARTA — Penyanyi dangdut Inul Daratista mengaku cukup banyak membelanjakan uang menjelang Lebaran 2013. Maklum saja, kini Inul bukan hanya biduan tetapi juga pelaku bisnis rumah hiburan karaoke.

Advertisement

Dengan sekitar 10.000 karyawan Inul Vizta, brand rumah hiburan karaoke miliknya, Inul harus mengeluarkan tunjangan hari raya (THR) yang jumlahnya mencapai Rp5 miliar. "Karyawan itu sekitar sepuluh ribu orang, jumlah THR-nya untuk mereka saja sudah sampai empat sampai lima miliar," ujarnya di Jakarta, Minggu (11/8).

Jumlah itu terasa berat bagi Inul mengingat sekitar 80% tempat karaoke miliknya di berbagai daerah Indonesia itu tutup saat bulan Ramadan. Namun hal itu tetap disyukuri oleh Inul karena ia tidak ingin menutup rejeki para karyawannya tersebut. "Itu kan sudah hak mereka dan kewajiban bagi saya. Jadi jangan menutup rezeki mereka," katanya.

Alhasil, Inul justru kebanjiran job saat Lebaran. Sejak hari ketiga Lebaran ia sudah berkeliling daerah untuk menghibur masyarakat. "Alhamdulillah job di saat Lebaran ini lumayan padat, jadi sekalian liburan ya kita menghibur, kepala juga jadi nggak stress," pungkasnya.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Rahmat Wibisono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif