hits
Langganan

Justin Bieber Ingin Pensiun Bernyanyi - Espos Indonesia dari Solo untuk Indonesia | Espos.id

by Septina Arifiani Jibi Solopos  - Espos.id Entertainment  -  Kamis, 19 Desember 2013 - 22:30 WIB

ESPOS.ID - Justin Bieber (dailymail.co.uk)

Esposin, SOLO – Justin Bieber, penyanyi muda asal Kanada, memang tergolong penyanyi yang kontrofersial. Pada setiap penampilannya ia hampir tak pernah absen untuk selalu membuat skandal. Namun kali ini, sepertinya benar-benar mengejutkan! Ia bilang ingin pensiun! Benarkah?

Pernyataan Bieber bahwa ia telah lelah bernyanyi dan menyatakan akan pensiun dari aktivitasnya sebagai seorang penyanyi itu, Kamis (19/12/2013), dikutip news.co.au. Pernyataan Bieber itu ia kemukakan kepada sebuah stasiun radio di Los Angeles, Amerika Serikat.

Advertisement

Bieber mengaku berencana pensiun setelah album barunya, Journals, resmi dirilis pekan depan. “Setelah album baru, aku benar-benar seorang pensiunan. Aku ingin pensiun. Aku ingin musikku lebih dewasa,” ujar penyanyi berusia 19 tahun tersebut.

Tentu saja Bieber akan memikirkan kembali keinginannya untuk pensiun. Ia mengatakan ingin tumbuh sebagai seorang seniman namun ia juga ingin rehat. Secara mengejutkan Bieber juga mengatakan bahwa dirinya sudah tak berambisi menjadi terkenal. Ia mengatakan alasannya bertahan adalah untuk menyenangkan penggemar dan mencintai musik.

Banyak orang yang berpendapat bahwa diri Bieber adalah seseorang yang arogan dengan segala skandal yang telah dibuatnya selama ini. Tercatat sepanjang tahun 2013 ia telah terlibat skandal mencoret-coret dinding sebuah hotel di Queensland, Australia, menyebut penggemar remaja “Paus terdampar”, mengunjungi rumah bordil Brasil, dan meludahi foto mantan Presiden Bill Clinton.

Advertisement

Saat ditanya aksi brutalnya tersebut penyanyi kelahiran 1 Maret 1994 tersebut membela diri dengan mengatakan, “Orang-orang berpikir aku sombong, aku tidak sombong, aku selalu menjadi orang yang peduli dan memberi. Soal perbuatanku, aku berusia 19 tahun, aku membuat berbagai kesalahan yang tak terelakkan.”

Advertisement
Advertisement
Rahmat Wibisono - Jurnalis Solopos Media Group, menulis konten di media cetak dan media online.
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif